Pimpinan Bawaslu Bali menghadiri Pelantikan Persatuan Wartawan Indoneisa (PWI) dan Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia (IKWI) periode 2019 - 2024
|
Denpasar, Bawaslu Provinsi Bali – Anggota/Kordiv Hukum, Humas dan Datin Bawaslu Provinsi Bali I Ketut Rudia menghadiri undangan pelantikan Persatuan Wartawan Indoneisa (PWI) dan Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia (IKWI) periode 2019 - 2024 pada hari jumat, 24 juli 2020 yang dilaksanakan di gedung Wisma Sabha, Kantor Gubernur Provinsi Bali. Pelantikan ini juga turut dihadiri oleh Gubernur Provinsi Bali, DPRD Provinsi Bali, dan Ketua Umum Persatuan Wartawan Indonesia (PWI).
Aks Depari, Ketua Umum PWI dalam sambutannya menyampaikan “Kita ingin masalah covid ini cepat berakir, salah satunya adalah kuncinya penerapan protokol kesehatan, dewan pers dengan anggota2nya, kita sebagai media meinstream, memiliki kewajiban juga untuk menyeleksi berita-berita hoax”
Koster selaku Gubernur Bali menyampaikan “Sebagai pelaku di dunia politik saya sangat memahami bagaimana peran dari pers itu sendiri. Sebagai gibernur bali saya memandang dan menyadari sepenihnya media itu sangat penting dan strategis dengan tentunya diwarahi oleh pwi, kenapa penting? karena di era sekarang ini eranya keterbukaan informasi, jadi sesuatu yg penting yg dilakukan gubernur dalam kebijakannya, itu harus dipahami oleh masyarakat, media itu menentukan sekali baik atau buruknya komunikasi pemimpin dan rakyatnya dalam suatu daerah”.