Lompat ke isi utama

Berita

PELANTIKAN PANITIA PENGAWAS PEMILIHAN KABUPATEN/KOTA TERPILIH PROVINSI BALI

PELANTIKAN PANITIA PENGAWAS PEMILIHAN KABUPATEN/KOTA TERPILIH PROVINSI BALI

Bawaslu Bali - Setelah melalui tahapan seleksi yang panjang dan ketat, selasa (14/4) kemarin Bawaslu Provinsi Bali melantik Panitia Pengawas Pemilihan Kota Denpasar, Kabupaten Badung, Kabupaten Tabanan, Kabupaten Jembrana, Kabupaten Bangli, Kabupaten Karangasem Tahun 2015. Pelantikan dilaksanakan di Badan Diklat Provinsi Bali. Acara pelantikan tersebut dihadiri oleh Bawaslu Republik Indonesia, Ibu Endang Wihdatiningtyas, Gubernur Bali yang di wakili oleh Kepala Biro Pemerintahan Setda Provinsi Bali, Ir. Jayadi Jaya, M.Si, DPRD Provinsi Bali, KPU Provinsi Bali, Polda Bali, Kajati Bali, Bupati dan Walikota, Polres dan Polresta se-Provinsi Bali, Kajari se- Provinsi Bali, KPU Kab/kota se-Bali,MUDP, PWI, AJI, KPID, KPI dan Timsel Panwas Pemilihan Provinis Bali.

"Pengawas sebagai instrumen penting dalam memastikan terlaksananya pemilihan, memikul tanggung jawab yang besar" Ujar Ketua Bawaslu Bali dalam sambutannya. " Janganlah heran jika nanti akan sering melihat kegiatan tiga bulanan, Otonan, Pernikahan, mecaru dan lain-lain akan ramai di hadiri oleh calon dalam rangka memperkenalkan diri, itulah yang ingin saya tekankan bahwa dalam kegiatan atau aktivitas tersebut tidak ada pelanggaran, dan ketika terjadi pelanggaran saudara harus memiliki keberanian untuk melakukan penindakan" Ibuhnya. Dalam kesempatan ini Gubernur Bali, yang diwakili oleh Kepala Biro Pemerintahan Provinsi Bali, juga menyampaiakan sambutan dimana dlam sambuta tersebut meminta agar Pengawas Pemilihan Umum dalam hal ini Badan Pengawas Pemilihan Umum Provinsi dan Panitia Pengawas Pemilihan Kabupaten/Kota se-Bali agar senantiasa dan sungguh-sungguh melaksanakan tugas dalam menciptakan dan memelihara stabilitas politik setiap pengawasan penyelenggaraan pemilihan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah.

Pelantikan Panitia Pengawas Pemilihan Kota Denpasar, Kabupaten Badung, Tabanan, Jembrana, Bangli, dan Karangasem, berakhir sekitar pukul 11.30 Wita. yang dikahiri dengan foto bersama serta pemberian ucapan selamat kepada Panitia Pengawas Pemilihan oleh para undangan yang hadir.